- Teknik Perminyakan Universitas Trisakti
- Gedung D Lantai 4 Kampus A
- Jalan Kyai Tapa No. 1 Grogol
- Jakarta Barat, Indonesia
- Phone: (62-21) 566 3232 ext 8508,8509
- Fax: 021. 56962806
- Email: perminyakan@trisakti.ac.id
Berita
IAPT Ladies Talk
Para Alumni Teknik Perminyakan FTKE Usakti dengan tema *Perempuan IAPT Dalam Industri Migas Nasional* yang diprakarsai oleh IAPT (Ikatan Alumni Perminyakan Trisakti).
Pada hari Jum'at tanggal 3 Juli 2020 telah dilaksanakan Webinar via Zoom *IAPT Ladies Talk* oleh Para Alumni Teknik Perminyakan FTKE Usakti dengan tema *Perempuan IAPT Dalam Industri Migas Nasional* yang diprakarsai oleh IAPT (Ikatan Alumni Perminyakan Trisakti).
Perempuan merupakan bagian yang berperan besar disetiap peradaban membawa perubahan dalam aspek sosial, ekonomi dan budaya. Saat ini industri migas tengah mengalami suatu kondisi yang tak mudah. Diperlukan sebuah perubahan dan adaptasi cara baru untuk melewati keadaan. Dalam kutipan “Woman Talk” perempuan IAPT mampu menyematkan nilai – nilai pengetahuan, keterampilan dan sikap yang sangat berpengaruh terhadap perubahan pola pikir dan cara memecahkan masalah dalam setiap kondisi. Belajar terus beradaptasi pada perubahan, memiliki hati dan keyakinan yang kuat, menjadi role model dalam masyarakat, mampu berkolaborasi dan tetap sadar atas peran sebagai perempuan dalam rumah tangga yang ikut menciptakan kesiapan generasi masa depan pada industri migas khususnya.
Para Alumni Teknik Perminyakan FTKE Usakti yang menjadi nara sumber yaitu:
1. Rosa Hardiani Richir (CEO Petrosa Global Mandiri)
2. Ivanna Laksmini Devi (VP PGN)
3. Sanny Astari (WSM Chevron Pacific Ind.)
Moderator : Gesit Oil 2008
MC : Prayang Sunny Yulia
Semoga perempuan mampu memberikan inspirasi dan semangat untuk melakukan perubahan era normal baru, dan menciptakan generasi masa depan untuk terciptanya ketahanan energi di Indonesia. Aamiin YRA.
Sumber: WD4 FTKE dan Ikatan Alumni Perminyakan Trisakti.